Saturday, December 22, 2012

FRANCIS BACON 1561-1626























FRANCIS BACON 1561-1626
(Filosof Modern Pertama)

Bacon lahir di London tahun 1561, putra pegawai eselon tinggi masa Ratu Elizabeth. Usia 12 tahun belajar di Trinity College di Cambridge, Cuma tiga tahu tanpa gelar apapun. Pada usai 20 tahun dia jadi pengacara, karena dia belajar hukum.

Bacon pernah jadi sahabat dan penasihat Pangeran Essex yang punya ambisi besar untuk menggulingkan Ratu Elizabeth. Dan melakukan kup tetapi gagal dan Pangeran Essex di hukum pancung. Karena peristiwa ini mengakibatkan kesan buruk publik terhadap Bacon

Ratu Elizabeth meninggal tahum 1603, Bacon menjadi penasihat penggantinya yaitu Raja James I. Pada tahun 1607 jadi konsultan umum bidang hukum dan tahun 1613 menjadi jaksa agung. Pada tahun 1618 ditunjuk jadi ketua Majelis Tinggi kedudukan yang setara dengan Hakim Agung. Pada tahun itu dia dapat gelar “baron” dan 1621 dinobatkan lagi jadi “viscount” suatu gelar kebangsawanan di atas “baron” tetapi dibawah “earl”.

Bacon pernah difitnah dan di jebloskan ke penjara di “Tower of London”  kemudian dibebaskan Raja. Setelah dibebaskan Bacon karir Bacon di politik tamat.

Karya Bacon buku yang berjudul “Essays” tahun 1597. Selain itu pada tahun 1605 menerbitka nuku “Learning” dan tahun 1620 menerbitkan buku “Novum Organium”. Dan buku terakhirnya adalah “ The New Atlantis”.

No comments:

Post a Comment